Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Sigi Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

RSUD Jaraga Sasameh Buntok Siapkan Ruang Isolasi Khusus Tangani Covid-19

  • Oleh Uriutu
  • 28 Maret 2020 - 21:25 WIB

BORNEONEWS, Buntok – RSUD Jaraga Sasameh Buntok menyiapkan ruang isolasi khusus untuk menangani Virus Corona atau Covid-19.

Ketua Gugus Tugas COVID-19 Sekda Barsel, Eddy Purwanto mengatakan ada tiga ruangan isolasi khusus dengan 7 bed telah disiapkan untuk menangani pasien Covid-19.

Beberapa hari kedepan, lanjut dia, akan ditambah beberapa ruangan isolasi khusus lagi dan bednya ditambah menjadi 15 lagi.

“Untuk tenaga media telah siap sebanyak 39 orang untuk menangi pasien COVID-19,” kata Eddy Purwanto kepada Borneonews, Sabtu, 28 Maret 2020.

Ia merinci dari 39 tenaga media tersebut sebanyak 15 orang dokter dan 24 orang perawat. Meraka ini masuk dalam tim kuning atau yellow tim.

Mereka ini, lanjut dia, akan bertugas khusus menangani Orang Dalam Pengawasan atau ODP dan Pasien Dalam Pengawasan atau PDP Covid-19.

Menurutnya, tim ini untuk menangani atau antisipasi awal dan untuk tindakan lebih lanjut akan dirujuk ke RS Doris Sylvanus Palangka Raya.

Ia membeberkan, meski di wilayah Barsel belum ada terindikasi virus Corona, namun dirinya meminta untuk tetap selalu waspada.

“Saya mengingatkan, kepada masyarakat untuk menghindari ke tempat keramaian dan melakukan cuci tangan secara rutin menggunakan sabun atau cairan antiseptik,” ucap dia. (URIUTU DJAPER/B-7)

Berita Terbaru