Software Pemenangan Pilkada 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kotim Bisa Lakukan Lockdown, Tapi Begini Langkahnya

  • Oleh Naco
  • 29 Maret 2020 - 08:50 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Anggota DPRD Kotawaringin Timur, Khozaini menyebut Kabupaten Kotim bisa melakukan lockdown. Ini dilakukan selagi daerah ini masih dalam status zona hijau.

"Kita harus lakukan lockdown wilayah, caranya kita persiapkan bahan pokok untuk yang tidak mampu," kata Khozaini, Minggu, 29 Maret 2020.

Selain itu masyarakat yang taraf hidupnya menengah keatas harus ikut membantu yang tidak mampu juta sehingga mengatasi persoalan ini bisa saling bahu membahu.

"Saya yakin Kotim bisa, kita lebih baik waspada dan antisipasi daripada nantinya kian parah dan itu akan sulit kita menyelesaikannya," tegas anggota Komisi I DPRD Kotim ini.

Khozaini yakin jika lockdown semua akses akan tertutupi sehingga pemerintah dengan mudah meminimalisir dan melakukan pencegahannya.

Dirinya juga meminta kepada warga yang tidak terlalu penting untuk tidak melakukan aktivitas atau kegiatan luar daerah terlebih dahulu. Semua warga mengikuti intruksi pemerintah untuk berada di rumah.

Karena melalui itu yang saat ini sangat rentan penyebarannya. Jika ada yang tetap ngotot bepergian dirinya meminta sementara waktu tidak perlu kembali ke Kotim. (NACO/B-5)

Berita Terbaru