Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Solok Selatan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemkab Sukamara Kembali Gelar Rapat Koordinasi Pengendalian Covid-19

  • Oleh Norhasanah
  • 30 Maret 2020 - 14:10 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Pemerintah Kabupaten Sukamara kembali menggelar rapat koordinasi pengendalian percepatan penanganan wabah covid-19, Senin, 30 Maret 2020.

"Kali ini  kami mengutamakan dan fokus terhadap surat Gubernur Kalimantan Tengah pada tanggal 27 Maret 2020," kata Bupati Sukamara, Windu Subagio, Senin, 30 Maret 2020.

Menurutnya, dalam surat tersebut, Gubernur Kalteng lebih menekankan upaya isolasi atau karantina dalam rangka pencegahan penyebaran pandemic covid- 19.

"Sesuai dengan surat gubernur, maka instansi-instansi harus bekerja sama secara ketat pada pintu masuk," ujarnya.

Untuk Kabupaten Sukamara memiliki 7 pintu masuk yang berada di dari Desa Kartamulya, pelabuhan speet boad di Balai Riam, Desa Kenawan,  Jelai, dan lainnya.

"Sampai dengan hari ini, kita bersyukur bersama di Sukamara belum ada yang terinfeksi virus corona. Untuk menjaga itu, harus ada langkah konkret," ujarnya. (NORHASANAH/B-11)

Berita Terbaru