Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kapolres Sukamara: Penyemprotan Disinfektan Utamakan Peralatan yang Sering Digunakan Masyarakat

  • Oleh Norhasanah
  • 31 Maret 2020 - 16:51 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Penyemprotan serentak yang dilakukan Polres Sukamara utamakan benda-benda atau tempat yang sering digunakan masyarakat.

"Kita melaksanakan ini sebagai salah satu upaya Polri untuk mencegah berkembangnya virus corona," kata Kapolres Sukamara AKBP I Gede Putu Dedy Ujiana, Selasa, 31 Maret 2020.

Giat yang diselenggarakan secara serentak diseluruh Indonesia ini lebih menyasar pada peralatan yang sering digunakan masyarakat.

"Yang kita sasar ini adalah tempat-tempat yang sering kita baikan, semacam teras, tangga yang ada di pasar ini, kalau mencuci tangan kan sudah biasa kita," ujarnya.

"Kita juga tadi menyemprot jalan-jalan utama, sehingga setiap tempat diwilayah kita bisa aman dari penyebaran virus corona," tuturnya.

Dalam penyemprotan disinfektan, Polres Sukamara menerjunkan Armoured Water Cannon (AWC), mobil pemadam kebakaran dan kendaraan lainnya, dimana relawan juga banyak terlibat dalam kegiatan tersebut. (NORHASANAH/B-6)

Berita Terbaru