Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Lebong Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

ODP Covid-19 di Pulang Pisau Bertambah 4 Orang

  • Oleh James Donny
  • 31 Maret 2020 - 20:31 WIB

BORNEONEWS, Pulang Pisau - Jumlah orang dalam pemantauan atau ODP di Kabupaten Pulang Pisau berdasarkan laporan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, Selasa, 31 Maret 2020 bertambah 4 orang. 

Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Pulang Pisau, Saripudin menerangkan dengan adanya penambahan jumlah ODP yang sebelumnya 16 orang kini menjadi 20 orang, dan orang tanpa gejala atau OTG sebanyak 19 orang. 

Namun hingga sampai saat ini di Pulang Pisau masih belum ada pasien dalam pengawasan dan yang positif terpapar Covid-19. 

"Untuk ODP terhitung mulai dari 18-31 Maret 2020 berjumlah 20 ODP dan saat ini sudah dilakukan isolasi mandiri selama 14 hari," terangnya. 

Dalam upaya ke depan Tim Gugus Tugas telah melakukan rapat terbatas yang dihadiri Bupati Pulang Pisau dalam rangka mengantisipasi penyebaran virus corona.

Di antaranya dengan mendirikan 2 pos lapangan disetiap perbatasan perbatasan wilayah Kabupaten Pulang Pisau. 

Posko ini berada di perbatasan dengan Palangka Raya, yakni di Desa Tanjung Taruna Kecamatan Jabiren Raya, dan Perbatasan dengan Kapuas, di Desa Mintin Kecamatan Kahayan Hilir. (JAMES DONNY/B-6)

Berita Terbaru