Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Balangan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Tim Gugus Tugas Corona Barito Utara Lakukan Penyemprotan Pada Area Publik

  • Oleh Ramadani
  • 31 Maret 2020 - 20:45 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh - Dalam rangka mengantisipasi penyebaran Virus Corona (Covid-19) di wilayah Kabupaten Barito Utara, tim gugus pencegahan, pengendalian dan percepatan penanganan Covid-19 melaksanakan kegiatan penyemprotan area pelayanan publik di Kabupaten Barito Utara, Selasa 31 Maret 2020.

Bupati Barito Utara H Nadalsyah mengatakan bahwa saat ini fokus penyemprotan pada area publik di Kota Muara Teweh.

Selain itu, Bupati juga menyampaikan rasa bangga dan hormat kepada pejuang kemanusiaan di masa Pandemi Covid-19, yang penuh dengan resiko dan bahaya.

"Kami akan tetap terus mendoakan semoga kita semua diberi keselamatan dan kesehatan," kata Nadalsyah.

Adapun rute penyemprotan desinfektan dimulai dari halaman kantor Bupati Barito Utara - Jalan A Yani - Jalan Yetro Singseng - Jalan Tumenggung Surapati - turun ke Jalan Timur - Jalan Sengaji Hulu.

Penyemprotan Desinfektan di area pelayanan publik meliputi Pasar Pendopo, Terminal Sungai Dishub, serta jalan-jalan protokol.

"Untuk rumah-rumah warga, kami himbau dapat dilakukan secara swadaya oleh masyarakat," jelas Nadalsyah. (RAMADHANI/B-5)

Berita Terbaru