Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ini Video Penjelasan Kepala Dinas Kesehatan Tentang Jumlah Positif Covid-19 Tidak Berkurang Meski Ada yang Sembuh

  • Oleh Testi Priscilla
  • 02 April 2020 - 21:51 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Tengah, Suyuti Syamsul memberikan klasifikasi terkait pertanyaan masyarakat mengenai mengapa jumlah positif Covid-19 dalam data yang dipublish Tim Gugus Percepataan Penanganan Covid-19 tidak berkurang walau ada pasien yang sembuh.

Klarifikasi ini dijelaskan Suyuti dalam jumpa pers Tim Gugus Percepataan Penanganan Covid-19 Provinsi Kalimantan Tengah di kantor Gubernur Kalteng, Kamis, 2 April 2020.

"Jadi kasusnya tetap 10 ya, karena kan itu kasus positif. Itu data kita bahwa pernah ada 10 pasien yang dinyatakan positif Covid-19. Jadi walaupun misalnya sembuh semua pasien ini, laporan kita bentuknya akan tetap, 10 kasus positif,etapi dilanjutkan keterangan bahwa 10 pasien sembuh, 0 pasien meninggal, dan 0 pasien dalam perawatan. Kira-kira begitu ya. Jadi yang bisa turun atau menghilang itu data pasien dalam perawatan, data pasien sembuh dan data pasien meninggal, kalau data pasien positif itu tetap ya karena itu data kasus, bukan jumlah orangnya," jelas Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Tengah ini lagi.

Berikut Borneonews tampilkan video penjelasannya. (TESTI PRISCILLA/B-6)

Berita Terbaru