Aplikasi Pilgub (Pemilihan Gubernur) Propinsi Sulawesi Tengah Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Warga Tewang Pajangan Berharap Perbaikan Jembatan Putus Menggunakan Konstruksi Baja

  • 03 April 2020 - 14:10 WIB

BORNEONEWS,  Kuala Kurun - Warga Desa Tewang Pajangan, Kecamatan Kurun, Kabupaten Gunung Mas, Congki Peradi mengharapkan perbaikan jembatan yang putus akibat arus sungai dapat mengunakan konstruksi baja. 

"Kami berharap jembatan berkonstruksi kayu yang putus ini diperbaiki menggunakan konstruksi baja atau beton sehingga kuat dan lebih kokoh," katanya kepada Borenonews, di Kuala Kurun, Jumat 3 April 2020.

Menurutnya, apabila perbaikan masih menggunakan bahan kayu, maka jembatan tidak akan dapat bertahan lama dan akan kembali rusak jika arus sungai kembali deras. 

Setidaknya, lanjutnya Congki, dalam dua tahun terakhir jembatan penghubung Tewang Pajangan ke Kota Kuala Kurun tersebut sudah putus dua kali. Dan semuanya akibat terjangan arus sungai. 

"Jadi kondisi jembatan berkonstruksi kayu memang harus diganti dengan menggunakan bahan yang lebih kuat dan kokoh," ungkapnya. 

Ia berharap agar Pemkab Gunung Mas melalui dinas terkait ke depan mulai memikirkan pembangunan jembatan tersebut secara permanen menggunakan konstruksi baja maupun beton. 

"Jika masih memaksa memperbaiki jembatan yang ada, mungkin tidak lama akan rusak lagi diterjang arus sungai. Karena memang kondisinya sudah tidak layak," pungkasnya. 

Sebelumnya dikabarkan dua jembatan Sei Rawi I dan jembatan penghubung Desa Tewang Pajangan putus atau rusak total akibat diterjang arus sungai. Untuk itu Warga Desa Tewang Pajangan berharap perbaikan jembatan dapat menggunakan konstruksi baja. (HENDRA/m) 

Berita Terbaru