Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Kab. Semarang Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Nahkoda Kapal asal Cina Jatuh di Perairan Kotim - Seruyan, Pencairan Masih Berlanjut

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 04 April 2020 - 08:10 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Seorang nahkoda MV Guo Tou 101, bernama Wang Huaining menghilang setelah jatuh ke laut perairan Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) - Seruyan. Hingga saat ini Tim SAR gabungan terus melakukan pencarian. 

"Benar ada seorang nahkoda man over board atau jatuh ke laut, dan saat ini SAR gabungan masih melakukan pencarian," kata Kepala Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Sampit, Thomas Chandara, Sabtu, 04 April 2020. 

Berdasarkan laporan agen PT Jatarim Benau Lines cabang Sampit, kapal tersebut berangkat pada 1 April 2020, sekitar pukul 20.00 WIB. Setibanya di sekitar perairan Kotim - Seruyan, korban jatuh dan menghilang. Belum diketahui persis penyebab jatuhnya korban.

Sementara, Kepala Basarnas Pos Sampit, Suprapto mengatakan, saat ini pihaknya masih melakukan operasi pencarian terhadap ABK yang terjatuh dan hilang tersebut. Menggunakan KN 241 Lakdmana, di perairan Seruyan. 

"Hari ini masih berlanjut pencarian sekitar pukul 08.00 WIB ke daerah perairan Seruyan," kata Suprapto. 

Adapun saat ini kondisi laut dalam keadaan cuaca cerah, dan gelombang berkisar antara 0,5 - 1 meter. Sehingga dianggap cukup bersahabat. 

Sementara, hari ini kapal MV Guo Tou 101 sudah kembali melanjutkan perjalanan ke Cina. Sehari sebelumnya sempat turut melakukan pencarian. (MUHAMMAD HAMIM/B-11)

Berita Terbaru