Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Ogan Ilir Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Perekonomian Jatuh Akibat Covid-19, Masyarakat Diminta Tidak Mengeluh

  • Oleh Norhasanah
  • 04 April 2020 - 20:10 WIB

BORNEONEWES, Sukamara - Masyarakat Kabupaten Sukamara diminta untuk tidak mengeluh akibat  jatuhnya perekonomian yang disebabkan virus corona saat ini. 

Mengingat keluhan dapat berdampak terhadap penurunan imun tubuh yang diperlukan dalam memerangi virus corona.

"Semua perekonomian terjatuh, untuk itu saya minta untuk bersabar, jangan mengeluh," ucap Bupati Sukamara, Windu Subagio, Sabtu, 4 April 2020.

Menurutnya, mengeluh dapat menurunkan imun tubuh, dimana dalam kondisi saat ini imun tubuh sangat dibutuhkan dalam menangkal virus corona didalam diri.

"Saat ini imun tubuh sangat kita butuhkan untuk memerangi virus yang apabila terlanjur masuk ke tubuh kita, karena imun tubuhlah yang berperan melawan virus corona ini," ujar Windu.

Bupati Sukamara tesebut juga mengingatkan, agar masyarakat dapat mengkonsumsi vitamin, sehingga kesehatan dan kebugaran bisa terus terjaga dan terhindar dari terinfeksi virus.

"Oleh karena itu, kita semua harus menjaga kesehatan cukup dengan istirahat, jangan stres sehingga imun tubuh kita menjadi lebih kuat, selain itu juga dapat ditambah dengan konsumsi vitamin C dan vitamin E," imbuhnya. (NORHASANAH/B-5)

Berita Terbaru