Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pelanggan PDAM Kuala Pembuang Diminta Lakukan Pembayaran Tepat Waktu

  • Oleh Fahrul Haidi
  • 07 April 2020 - 14:10 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Pelanggan Perusahaan Daerah Air Minum atau PDAM Kuala Pembuang diminta untuk dapat melakukan pembayaran langganan air minum tepat waktu.

Permintaan ini disampaikan Direktur PDAM Kuala Pembuang, Ilyas. Menurutnya, kelancaran masyarakat membayar langganan air menjadi hal yang penting untuk menunjang kelancaran operasional PDAM Kuala Pembuang.

“Kami mengimbau agar seluruh pelanggan PDAM bisa tepat waktu melakukan pembayaran setiap bulannya,” kata Ilyas, Selasa, 7 April 2020.

Untuk memudahkan masyarakat dalam melakukan pembayaran, saat ini, proses pembayaran selain pada loket yang disiapkan PDAM Kuala Pembuang, pelanggan bisa melakukan pembayaran pada Kantor Pos.

Kemudian, bagi para pelanggan yang mengalami tunggakan pembayaran hingga tiga bulan, pihaknya akan memberikan surat peringatan untuk segera melakukan pembayaran.

“Surat peringatan hingga pemutusan kami lakukan jika ada pelanggan yang menungak pembayaran hingga 5 bulan. Ini dilakukan agar masyarakat dapat memenuhi kewajiban sebagai pelanggan,” tandasnya. (FAHRUL/B-7)

Berita Terbaru