Aplikasi Pilwali (Pemilihan Walikota) Kota Makassar Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Dinas Kesehatan Barito Timur Lakukan Contact Tracing Pasien Positif Covid-19

  • Oleh Agustinus Bole Malo
  • 07 April 2020 - 14:45 WIB

BORNEONEWS, Tamiang Layang - Dinas Kesehatan melakukan contact tracing pasien positif Covid-19 yang bernama Daryoto (54), warga Ampah Kota Kecamatan Dusun Tengah.

Contact tracing atau penelusuran kontak adalah proses identifikasi orang yang mungkin telah melakukan kontak dengan orang yang terinfeksi Covid-19. Hal ini dilakukan guna mengendalikan laju penyebaran Covid-19 yang mungkin saja telah menginfeksi orang-orang yang pernah kontak dengan pasien positif Covid-19.

Karena itu, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Barito Timur meminta agar masyarakat yang pernah kontak dengan Daryoto sejak kepulangannya dari Kabupaten Gowa mengikuti Ijtima Ulama agar segera memeriksakan diri di puskesmas terdekat atau RSUD Tamiang Layang.

"Semua yang pernah kontak dengan Daryoto sejak 23 Maret 2020 hingga dinyatakan positif Covid-19 agar segera memeriksakan kesehatan dan mengisolasi diri," kata Simon Biring di Tamiang Layang, Selasa 7 April 2020.

Dia berharap warga yang pernah melakukan kontak agar dengan kesadaran sendiri memeriksakan kesehatan demi memutus mata rantai penyebaran Covid-19.


"Sekarang banyak orang yang positif Covid-19 tanpa menunjukkan gejala sebelumnya," bebernya.

"Kita akan sulit melakukan contact tracing jika masyarakat tidak mau mengaku telah melakukan kontak dengan orang yang terinfeksi Covid-19," lanjut Simon.

Untuk diketahui, pasien positif Covid-19 bernama Daryoto memiliki riwayat perjalanan mengikuti kegiatan Ijtima Ulama Dunia di Kabupaten Gowa Sulawesi Selatan. Total ada 17 orang jemaah asal Kabupaten Barito Timur yang mengikuti kegiatan yang sama. (BOLE MALO/m) 

Berita Terbaru