Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Karang Taruna Tamiang Layang Sediakan Tempat Cuci Bagi Penjual Daging

  • Oleh Agustinus Bole Malo
  • 08 April 2020 - 15:35 WIB

BORNEONEWS, Tamiang Layang - Karang Taruna Kelurahan Tamiang Layang membantu penyediaan tempat cuci tangan bagi penjual daging di depan Pasar Tamiang Layang.

Ketua Karang Taruna Kelurahan Tamiang Layang Swety Desemberi menjelaskan, selain menyediakan tempat cuci tangan yang dapat digunakan juga oleh pembeli yang datang, anggota Karang Taruna Kelurahan Tamiang Layang melakukan kampanye Pola Hidup Sehat dan Bersih (PHBS).

"Salah satu cara mencegah penyebaran virus Corona adalah miliki pola hidup sehat, salah satunya yakni selalu mencuci tangan yang bersih menggunakan sabun," papar Swety, di Tamiang Layang, Rabu 8 April 2020.

Pika, penjual daging babi di lokasi penyediaan tempat cuci mengungkapkan kegembiraannya atas kepedulian Karang Taruna yang membantu masyarakat menyediakan tempat cuci tangan.

"Kami penjual daging babi di sini sangat terbantu sekali oleh tersedianya tempat cuci tangan tersebut, dan kami sangat berterima kasih kepada Karang Taruna yang telah membantu kami," ungkap Pika.


Sementara itu, Ketua Karang Taruna Kabupaten Barito Timur Santai Nyawit ketika diminta tanggapannya menjelaska, kegiatan Karang Taruna Kelurahan Tamiang Layang tersebut adalah bagian dari kepedulian dan partisipasi Karang Taruna Kabupaten Barito Timur membantu pemerintah melakukan pencegahan pandemi Covid 19.

"Mudah-mudahan apa yang telah dikerjakan Karang Taruna Tamiang Layang tersebut memberikan manfaat bagi masyarakat khususnya dalam pencegahan penyebaran virus Corona," harap Santai. (BOLE MALO/m) 

Berita Terbaru