Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Solok Selatan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Gugus Tugas Covid-19 Palangka Raya Tutup Salon Kecantikan di Jalan Pangeran Samudera

  • Oleh Parlin Tambunan
  • 08 April 2020 - 21:51 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Tim Gugus Tugas Covid-19 Kota Palangka Raya menutup secara paksa usaha salon kecantikan di Jalan Pangeran Samudera.

Penutupan sementara operasional salon kecantikan ini karena kerap berkumpulnya sekelompok orang di tempat ini.

"Kami terpaksa menutup operasional salon kecantikan ini karena tidak mengindahkan aturan pemerintah dan maklumat Kapolri," kata Ketua Harian Gugus Tugas Covid-19 Kota Palangka Raya, Emi Abriyani melalui Kabagops Kompol Hemat Siburian dalam keterangan rilisnya, Rabu 8 April 2020 sore.

Penutupan salon ini saat tim Gugus Tugas Covid-19 melaksanakan patroli dan tiba-tiba mendapat informasi dari masyarakat jika di salon kecantikan di Jalan Pangeran Samudera kerap berkumpulnya sekelompok orang.

Kemudian tim dari Polresta Palangka Raya, Kodim 1016, Satpol PP dan dinas perhubungan mengecek dan ternyata benar ada sekelompok orang sedang berkumpul di salon.

"Kemudian kita tutup sementara solon kecantikan itu karena berkumpulnya orang rentan penyebaran virus corona," tandasnya. (PARLIN TAMBUNAN/B-6)

Berita Terbaru