Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Sumenep Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Perusahaan di Palangka Raya Diminta Bantu Pemerintah Tangani Covid-19

  • Oleh Hendri
  • 09 April 2020 - 18:01 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Ketua Komisi B DPRD Palangka Raya, Nenie A Lambung menekankan perusahaan berskala besar harusnya turun tangan membantu pemerintah menghadapi Covid-19.

Menurutnya, perusahaan yang sudah bergerak puluhan tahun serta sudah mendapatkan banyak keuntungan dari bumi tambun bungai ini mesti peka terhadap kondisi saat ini dengan menganggarkan bantuan kepada masyarakat.

"Bukan hanya memerangi pandeminya yang harus kompak semua elemen. Tapi untuk memenuhi kebutuhan masyarakat terdampak sangat penting" katanya, Kamis 9 April 2020.

"Di sinilah peran perusahaan bantu pemerintah dan masyarakat dengan salurkan sembako atau bantuan jenis lain yang meringankan beban terutama masyarakat yang ekonominya melemah," jelasnya.

Legislator Fraksi PDI Perjuangan ini menilai perusahaan tentu punya program sosial yang sudah dianggarkan setiap tahunnya melalui program corporate social responsibility (CSR).

Melalui program CSR, perusahaan bisa menjalankan tanggung jawab sosial tidak hanya pada aspek pembangunan berkelanjutan tapi juga jiwa kemanusiaan saat bencana non alam saat ini.

"Pandemi Covid-19 ini merupakan sebuah ujian sulit yang hanya bisa diselesaikan secara kompak. Kerja sama seluruh elemen masyarakat, perusahaan hingga pemerintah sangat dibutuhkan," pungkasnya. (HENDRI/B-6)

Berita Terbaru