Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Lebong Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kontraktor Sulit Cari Pekerja karena Virus Corona

  • Oleh Danang Ristiantoro
  • 13 April 2020 - 13:21 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Semakin mewabahnya pandemi corona virus diasese atau Covid-19 berdampak pada uasaha jasa konstruksi karena susah mencari pekerja.

Ketua BPC Gapensi Kobar, Arief Asrofie mengatakan dengan adanya social distancing dan kebijakan isolasi dari pemerintah, sehingga para kontraktor susah mencari pekerja.

"Kita mendatangkan pekerja juga susah, para pekerja takut keluar masuk wilayah, terlebih pergi ke wilayah yang sudah masuk zona merah Covid-19," katanya kepada Borneonews.co.id, Senin, 13 April 2020.

Selain itu para kontraktor harus membatasi jumlah pekerja sebagai bentuk social distancing dan harus melengkapi pekerjanya dengan alat pelindung diri.

"Kontraktor juga harus membatasi jumlah pegawai agar ada jarak, kemudian harus ada penambahan biaya untuk APD," ungkapnya.

Dia menyebut dampak kurangnya pekerja ini tentu akan membuat sejumlah proyek akan mengalami keterlambatan penyelesaian.

Oleh karena itu pihaknya berencana bersurat ke pemerintah untuk tidak memberikan denda atas keterlambatan penyelesaian proyek.

"Karena di dalam aturan Keppres bila kita mengajukan perpanjangan waktu maka perpanjangan waktu itu akan didenda 1 Permil, kita berharap di tengah pandemi Covid-19 ada keringanan untuk kami," tutupnya. (DANANG/B-6)

Berita Terbaru