Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Nias Selatan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kejari Sukamara Petakan Kesehatan Pegawai dan Keluarga, Semua Sehat

  • Oleh Norhasanah
  • 14 April 2020 - 13:01 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Kantor Kejaksaan Negeri Sukamara petakan kesehatan seluruh pegawai dan keluarga untuk mematikan kondisi keluarga selama pandemi virus disease atau Covid-19.

"Dengan semakin pesatnya peningkatan jumlah pasien akibat penularan corona virus diwilayah Indonesia, sehingga kita mendapat arahan terkait pemetaan kesehatan," ucap Kepala Kejaksaan Negeri Sukamara, Fajar Sukristyawan, Selasa, 14 April 2020.

Menurutnya, seluruh pegawai Kejaksaan Republik Indonesia diminta untuk mengisi pendataan dan pelaporan kesehatan melalui website.

Berdasarkan hasil pemetaan kesehatan, seluruh pengawai beserta keluarga di lingkungan Kantor Kejaksaan Negeri Sukamara dinyatakan sehat.

"Alhamdulillah anggota Kejari dan keluarganya sehat semua," tuturnya. Fajar melanjutkan pegawainya telah berpatisipasi dalam pelaporan tersebut, sehingga pemetaan kesehatan dilingkungan kerjanya telah selesai dilakukan.

"Saya selalu mengingatkan kepada semua anggota, untuk selalu menjaga kesehatan diri dan lingkungan kerja, sehingga kita bisa mencegah penyebaran virus corona," ujarnya.

Pihaknya juga selalu melakukan penyemprotan disinfektan di tempat yang sering digunakan pengunjung maupun pegawai. (NORHASANAH/B-6)

Berita Terbaru