Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Raja Ampat Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Camat Murung Lakukan Penyemprotan Disinfektan di Desa Mangkahui

  • Oleh Syahriansyah
  • 14 April 2020 - 21:00 WIB

BORNEONEWS, Puruk Cahu - Camat Murung, Banjang Jalin melakukan penyemprotan disinfektan di Desa Mangkahui. Kegiatan itu melibatkan Dinas Kesehatan (Dinkes) Murung Raya, BPBD, dan Koramil 07 Puruk Cahu.

Banjang Jalin menjelaskan, penyemprotan ini dilakukan sebagai langkah antisipasi penyebaran Covid-19. Apalagi, Desa Mangkahui merupakan salah satu akses masuk ke wilayah Kabupaten Mura dan kerap dilalui warga.

"Penyemprotan ini kami lakukan untuk mensterilisasi Desa Mangkahui, guna mencegah penyebaran Covid-19," kata dia, Selasa, 14 April 2020.

Dia juga mengingatkan kepada warga untuk menerapkan physical distancing dan menggunakan masker ketika beraktivitas di luar rumah.

Camat Murung juga mengajak masyarakat bahu membahu membantu membasmi penyebaran Covid-19 ini.

"Semua harus gotong royong dan bekerjasama dalam mencegah penyebaran Covid-19 ini. Apalagi di Kecamatan Murung terbanyak pasien dalam pengawasan (PDP) yang dirujuk. Semua masyarakat harus waspada," pungkas Banjang. (RIANSYAH/B-11)

Berita Terbaru