Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Teluk Wondama Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Para Pengemudi Diberikan Pelatihan Program Peduli Keselamatan

  • Oleh Ramadani
  • 16 April 2020 - 18:20 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh – Selain menerima bantuan dari pemerintah daerah yang dipercayakan kepada Korlantas Polres Barito Utara, para pengemudi juga diberikan pelatihan mengenai program peduli keselamatan.

Kasat Lantas Polres Barito Utara, AKP Asdini Pratama Putra SIK, Kamis 16 April 2020 mengatakan bahwa sebanyak 275 orang pengemudi yang mendapatkan bantuan dari pemerintah sebesar Rp600.000 per bulan selama tiga bulan. Juga akan diberikan pelatihan pengemudi angkutan umum dalam rangka program peduli kesematan.

“Untuk pelaksanaan pelatihan dilakukan secara bertahap. Pada hari ini, Kamis 16 April 2020 ada sebanyak 10 orang tukang ojek yang diberikan pelatihan,” ungkap Asdini.

Dalam kegiatan pelatihan ini, para pengemudi diberikan materi mengenai keselamatan dalam berkendara dan sosialisasi dari pihak BRI cabang Muara Teweh terkait dana bantuan dari pemerintah melalui rekening ATM.

Diharapkan, kata dia, dengan pelatihan ini, para peserta atau pengemudi mendapatkan ilmu dan wawasan yang lebih banyak tentang keselamatan serta aturan dalam berkendara.

“Selain itu bantuan yang diberikan dapat membantu mereka dalam menghadapi pandemic covid-19 ini,” imbuhnya.

Dikatakan Asdini pula bahwa sebelum mengikuti pelatihan, para pengemudi dianjurkan mencuci tangan, menggunakan masker dan memakai sarung tangan karet, serta menduduki tempat yang sudah disiapkan dengan ketentuan berjaga jarak. (RAMADHANI/B-7)  

Berita Terbaru