Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Sumbawa Barat Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kapolres Kotim Imbau Masyarakat Harus Hati-Hati Arisan Bodong

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 28 April 2020 - 10:50 WIB


BORNEONEWS, Sampit - Kapolres Kotawaringin Timur (Kotim) AKBP Mohammad Rommel mengimbau kepada seluruh masyarakat di wilayah hukumnya agar berhati-hati dan tidak cepat tergiur penipuan berkedok arisan. Karena sudah ada yang mereka ungkap hingga para korbannya merugi ratusan juta rupiah.

"Saya harap masyarakat jangan cepat tergiur dengan janji keuntungan besar saat mengikuti arisan. Karena biasanya itu hanya tipu daya pelaku yang ingin mencari untung," ujar Kapolres Kotim AKBP Mohammad Rommel, di Sampit, Selasa, 28 April 2020.

Ia mengatakan, saat ini pihaknya sudah menangkap seorang pelaku arisan bodong atau fiktif. Modus yang dijalankan tersangka yakni merayu korbannya ikut arisan dangan janji akan data yang lebih besar daripada uang yang dibayarnya tiap bulan atau tiap minggu.

Namun kenyataan setelah berjalan, anggota arisan tersebut tidak pernah mendapatkan uang yang dijanjikan. Sehingga korbannya yang berjumlah 48 orang melaporkan hal tersebut kepada kepolisian.

"Ini harus menjadi contoh, dan aksi yang sama bukan hanya sekali ditangani, namun sudah beberapa kali. Sehingga saya harap masyarakat sudah bisa belajar dengan adanya hal tersebut," terang Rommel.

Ia juga meminta kepada warga agar selalu waspada segala bentuk penipuan. Jangan sampai mengalami kerugian  besar, hanya karena iming-iming atau janji mendapatkan uang banyak. Namun harus teliti dulu, baik saat ingin berinvestasi atau hal lainnya. (MUHAMMAD HAMIM/m)

Berita Terbaru