Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Meskipun Banjir, Warga Tetap Memilih Bertahan di Rumah

  • Oleh Naco
  • 03 Mei 2020 - 08:10 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Warga desa di Kecamatan Cempaga Hulu dan Kota Besi, Kabupaten Kotawaringin Timur yang terendam banjir memilih tetap bertahan di rumah mereka masing-masing.

Hingga kini belum ada dari warga yang memilih untuk mengungsi atau meninggalkan rumah mereka. Warga sejauh ini memilih untuk bertahan.

"Mereka membuat Katil atau papan yang disusun untuk tempat warga tidur dan mengamankan barang mereka dari banjir itu," kata Camat Kota Besi, Ninuk Muji Rahayu, Sabtu, 2 Mei 2020.

Meski demikian Ninuk menghimbau agar warga tetap waspada dan berhati-hati karena hingga saat ini intensitas hujan masih tinggi sehingga ketinggian air dimungkinkan bisa terus naik.

"Para orang tua juga kami himbau agar menjaga anak-anaknya dengan tidak membiarkan mereka bermain di luar, karena berbahaya apalagi tidak diawasi, kita berharap banjir segera berlalu dan Allah jaga dan lindungi semua warga," ucap Ninuk.

Begitu juga sejauh ini di Kecamatan Cempaga Hulu warga tetap memilih untuk bertahan di rumah mereka dan belum ada yang memilih untuk mengungsi.

"Tetap bertahan sejauh ini belum ada yang mengungsi," kata Camat Cempaga Hulu, Ubadillah.

Namun jika debit air semakin tinggi Camat meminta agar warganya mengungsi dan tidak memaksakan diri untuk bertahan.

Di Cempaga Hulu desa yang terendam banjir yakni Pundu, Sudan, Bukit Batu, Parit, Keruing, Pantai Harapan dan Sei Ubar. Sementara di Kota Besi yakni Palangan, Simpur, Soren dan Hanjalipan. (NACO/B-5)

Berita Terbaru