Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Luwu Utara Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

ODP dan OTG Covid-19 Provinsi Kalteng Kembali Berkurang

  • Oleh Nopri
  • 18 Mei 2020 - 17:30 WIB


BORNEONEWS, Palangka Raya - Berdasarkan data terbaru Tim Gugus Tugas Covid-19 Provinsi Kalimantan Tengah jumlah orang dalam pemantauan (ODP) berkurang enam orang dan orang tanpa gejala (OTG) berkurang 24 orang.

"Sehingga ODP hari ini menjadi 211 orang dan OTG hari ini menjadi 1.368 orang," kata Gubernur Kalteng, H Sugianto Sabran selaku Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, di Palangka Raya, Senin, 18 Mei 2020

Orang dalam pemantauan di Provinsi Kalimantan Tengah berada di Kota Palangka Raya sebanyak 82 orang dan orang tanpa gejala terbanyak berada di Kabupaten Murung Raya sebanyak 621 orang.

Selain itu, pasien dalam pengawasan (PDP) di Provinsi Kalimantan Tengah kembali bertambah tujuh orang sehingga jumlah pasien dalam pengawasan menjadi saat ini 76 orang.

"Penambahan PDP hari ini berasal dari Kota Palangka Raya tiga orang, Kabupaten Murung Raya tiga orang, Kabupaten Seruyan satu orang," jelasnya.

Sedangkan untuk pasien positif Covid-19 di Provinsi Kalimantan Tengah yang meninggal dunia tidak mengalami penambahan artinya masih 11 orang. (NOPRI/m)

Berita Terbaru