Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Berkah Idul Fitri, Warga Berkursi Roda Dapat Rp 15 Juta dari Gubernur Kalimantan Tengah

  • Oleh Wahyu Krida
  • 25 Mei 2020 - 20:10 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Gubernur Kalimantan Tengah, Sugianto Sabran sempat berhenti dalam perjalanan melintasi Jalan Sukma Arianingrat, Kelurahan Baru, Pangkalan Bun, Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) pada Hari Raya Idul Fitri 1441 H kedua, Senin, 25 Mei 2020.

Rupanya dalam perjalanan menuju Kabupaten Lamandau tersebut, Gubernur Kalteng melihat ada orang tua berkursi roda dan berada di pinggir jalan. Gubernur Kalteng pun turun dari mobilnya langsung mendatangi orang tua tersebut, serta sempat berbincang sejenak.

Bahkan, Sugianto Sabran juga membelikan makanan untuk diberikan dan uang tunai Rp 15 juta kepada pria penyandang disabilitas itu.

“Dalam perjalanan ke Lamandau dari Kobar, kebetulan kami bertemu warga. Alhamdulillah ada rezeki untuk diebrikan. Mudah-mudahan beliau sehat dan keluarganya juga dapat menjaganya,” jelas Sugianto Sabran sebelum melanjutkan perjalanan.

Perjalanan dinas tersebut dilakukan Sugianto Sabran guna pemantauan situasi kamtibmas dan kondisi wilayah, termasuk juga rencananya akan menyalurkan bantuan masker ke daerah.

Sebelumnya, Sugianto Sabran telah ke wilyah perbatasan Kalteng-Kalsel, yakni Kapuas dan Bartim, untuk memantau situasi arus lalu lintas pengetatan masuk dan keluar Kalteng, guna meminimalisasi dan antisipasi potensi penyebaran virus corona.

Setelah itu Gubernur Kalteng kemudian melakukan pengecekan ke wilayah Kobar dan Lamandau guna memantau arus wilayah masuk dan keluar menuju Kalteng - Kalbar. (WAHYU KRIDA/B-11)

Berita Terbaru