Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kesembuhan Pasien Covid-19 di Palangka Raya Capai 50,8 Persen

  • Oleh Hendri
  • 27 Mei 2020 - 20:11 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Kepala Dinas Kesehatan Kota Palangka Raya drg Andjar Hari Purnomo mengatakan, tingkat kesembuhan pasien Covid-19 mencapai pada angka 50,8 persen.

Angka ini sudah sangat baik mengingat angka kesembuhan daerah lain hanya mencapai angka 11 persen sampai 15 persen.

"Ini artinya tenaga kesehatan dan tim medis cukup bagus dalam melakukan percepatan penanganan Covid-19, sehingga bisa memperoleh angka tersebut," katanya, Rabu 27 Mei 2020.

Andjar mengungkapkan, kesembuhan tersebut juga didukung tingkat kepatuhan pasien menerapkan anjuran dari tim medis selama proses perawatan.

Sementara itu berdasarkan data 26 Mei 2020 pasien terkonfirmasi positif sebanyak 87 orang dan yang sembuh mencapai 50 orang. Artinya pasien positif hanya tersisa 37 orang.

Sedangkan pasien masih dalam perawatan sebanyak 34 orang, ODP 90 orang dan PDP sebanyak 15 orang. Sampai data terbaru tersebut pasien yang meninggal terkait Covid-19 hanya 3 orang. (HENDRI/B-6)

Berita Terbaru