Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Mojokerto Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kapolda Kalteng Cek Kesiapan Sapras SPN Tjilik Riwut

  • Oleh Parlin Tambunan
  • 28 Mei 2020 - 18:16 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Kapolda Kalteng Irjen Dedi melakukan pengecekan kesiapan sarana dan prasarana (Sapras) Sekolah Polisi Negara atau SPN Tjilik Riwut di wilayah Bukit Rawi Kecamatan Kahayan Tengah, Kabupaten Pulang Pisau, Kamis 28 Mei 2020.

Sapras yang dicek jenderal bintang 2 ini meliputi kendaraan bermotor roda 2, 4, senjata api, kelas dan bangunan Polsek Kahayan Tengah.

"Pengecekan ini untuk kesiapan SPN Polda Kalteng dalam melaksanakan pendidikan dan pembentukan bagi calon Bintara Polri 2020," jelasnya.

Dedi berharap seluruh personel SPN agar menjaga kesatuan dan memelihara Sarana prasarana yang ada tersebut agar layak digunakan.

Selain itu kapolda juga memberikan bantuan sosial berupa bingkisan sembako kepada masyarakat Bukit Rawi.

Dalam kegiatan pengecekan Sapras di SPN Tjilik Riwut tersebut, Kapolda Kalteng didampingi para pejabat utama. (PARLIN TAMBUNAN/B-6)

Berita Terbaru