Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Hasil Rapid Test Massal Pedagang di Pasar Al Kamal Sampit Nihil Reaktif

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 29 Mei 2020 - 15:55 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Hasil rapid test pedagang di Pasar Al Kamal, Jalan H Mansur, Kecamatan Baamang, Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), tidak ada yang menunjukan reaktif. 

"Dari 50 pedagang di Pasar Al Kamal yang kami rapid test, semuanya non reaktif," ujar Ketua Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kotim Supian Hadi, Jumat, 29 Mei 2020. 

Sebelumnya, pada Kamis, 28 Mei 2020 sore, tim gugus tugas melakukan rapid test masal di Pasar Al Kamal. Di tempat itu mereka mengambil 50 sampel dari pedagang yang berjualan. Dan hasilnya tidak ada yang reaktif. 

Hal tersebut dilakukan sebagai langkah pemerintah daerah agar memberikan rasa aman terhadap masyarakat yang sering berbelanja ke pasar. Karena pasar merupakan tempat rawan penyebaran Covid-19. 

"Yang pasti kami berupaya melindungi masyarakat dari Covid-19. Dan alhamdulillah setelah di rapid test hasilnya tidak ada yang reaktif," kata Supian.

Sementara, hasil rapid test di dua pasar lainnya yakni Pusat Perbelanjaan Mentaya (PPM), dan Pasar Subuh. Ada menunjukan hasil reaktif rapid test, yakni di PPM tiga orang, dan dua orang di Pasar Subuh. 

"Namun pedagang tersebut masih menunggu hasil swab. Dan belum tentu positif Covid-19," terang Supian. (MUHAMMAD HAMIM/m)

Berita Terbaru