Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Belu Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Video Viral Antrean Kendaraan di Cek Poin Mengular, Ini Kata Kadishub Palangka Raya

  • Oleh Testi Priscilla
  • 30 Mei 2020 - 19:25 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Viral video yang menunjukkan antrean kendaraan yang mengular di cek poin masuk Kota Palangka Raya.

Dalam video ini tampak antrean mulai dari kendaraan roda empat hingga angkutan barang seperti truk yang mengantri untuk pemeriksaan oleh para petugas di cek poin.

Menyikapi viralnya video ini, Kepala Dinas Perhubungan atau Kadishub Kota Palangka Raya, Alman P Pakpahan tidak ambil pusing.

"Kemarin sudah kita ketahui bersama bahwa 27 warga pasar besar dinyatakan reaktif dan positif Covid-19. Lalu kendaraan yang kita cek itu mau kemana Ke pasar kan Apa salah kalau kita lakukan pengetatan pemeriksaan" tutur Alman kepada Borneonews pada Sabtu, 30 Mei 2020.

Menurutnya terjadinya pengetatan pemeriksaan ini memang menyusul dinyatakannya 27 warga pasar besar yang positif sehingga pemeriksaannya memang lebih diperketat, terutama kendaraan yang berasal dari Kapuas dan Banjarmasin.

"Melihat ada 27 kasus ini, apakah kita menulikan telinga dan membutakan mata atas kejadian-kejadian ini. Apakah kita hanya perlu mendengar segelintir orang yang teriak-teriak di medsos," tegasnya.

Demo dan mogok angkut barang dari banjarmasin gara-gara Pemko melakukan pemeriksaan kendaraan yang melalui pos libas menurut Alman adalah akibat dari petugas yang meminta rapid test atau swabb dari para sopir angkutan barang dan logistik yang pulang pergi keluar masuk Palangka Raya.

"Ya nggak apa-apa, kan demi memburu Covid-19," tutupnya. (TESTI PRISCILLA/B-6)

Berita Terbaru