Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Bangka Tengah Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Gubernur Kalteng Serahkan BLT ke Pemko Palangka Raya

  • Oleh Nopri
  • 31 Mei 2020 - 14:27 WIB

BORNEONEWS, Palamgka Raya - Gubernur Kalteng Sugianto Sabran menyerahkan bantuan langsung tunai (BLT) kepada Pemerintah Kota Palangka Raya, Minggu 31 Mei 2020.

Gubernur Kalteng Sugianto Sabran menyerahkan langsung bantuan langsung tunai tersebut kepada Wali Kota Palangka Raya, Fairid Naparin di aula Rumah Jabatan Walikota setempat.

Total jumlah dana bantuan langsung tunai yang diserahkan tersebut sebesar Rp 10.015.500.000 untuk 20.031 kepala Keluarga (KK). Perkepala Keluarga, akan mendapatkan bantuan sebesar Rp 500.000.

"Bantuan ini pasti sangat diharapkan oleh masyarakat yang membutuhkan. Untuk itu saya tekankan kepada seluruh pelaksana penyaluran bantuan untuk tidak main-main dalam penyalurannya. Jangan sampai terjadi penyalagunaan dan keterlambatan penyaluran yang tidak perlu," harap, Gubernur Kalteng H Sugianto Sabran.

Tutur hadir dalam kegiatan tersebut Sekretaris Daerah Provinsi Kalteng Fahrizal Fitri, Wakil Walikota Umi Mustikah, Direktur Utama Bank Kalteng Yahya Diasmono, Ketua Harian Gugus Tugas Covid-19 Kalteng H Darliansjah.


Selanjutnya Kadis Kesehatan Suyuti Syamsul, Kadis Koperasi dan UKM Ati Mulyati, Kadis Budpar Guntur Talajan, Kadis Tenaga Kerja dan Transmigrasi Rivianus Syaril Tarigan, Plt. Kadis Sosial ADM Tangkudung, Plt. Kadis Perhubungan Yulindra Dedy, serta beberapa Kepala Perangkat Daerah Provinsi Kalteng. (NOPRI/B-5)

Berita Terbaru