Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Halmahera Timur Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Koramil Basarang Bagikan Sembako Untuk Warga di Tengah Pandemi

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 18 Juni 2020 - 17:45 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Jajaran Koramil 1011-14/ Basarang membagikan sejumlah paket sembako untuk warga yang terdampak ekonominya di tengah pandemi corona virus disease atau covid-19 pada Kamis, 18 Juni 2020.

Anggota Koramil 1011-14/Basarang yang dipimpin Iangsung oleh Danramil Kapten Arh Abdul Rahman membagikan sembako dengan mendatangi ke rumah-rumah warga yang membutuhkan bantuan, guna menghindari kerumunan.

"Mungkin yang kami berikan ini tidak seberapa. Namun, kami berharap setidaknya ini dapat membantu untuk meringankan beban masyarakat yang membutuhkan di tengah pandemi covid-19 ini," kata Danramil seusai kegiatan.

Ia juga mengatakan, kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian TNI terhadap masyarakat, dalam hal ini untuk wilayah Koramil Basarang, sehingga dapat membantu.

"Mudah-mudahan ini dapat bermanfaat, apalagi saat ada wabah covid-19 ini. Sehingga bisa digunakan untuk menunjang aktivitas sehari-hari," ucapnya.


Selain itu, pihaknya juga mengimbau masyarakat agar selalu menerapkan protokol kesehatan dalam mencegah dan memutus mata rantai penyebaran covid-19.

"Diantaranya agar masyarakat selalu menggunakan masker kain saat beraktivitas di luar rumah, rajin cuci tangan pakai sabun, jaga jarak fisik, hindari kerumunan dan lainnya," pungkasnya.

Adapun kegiatan ini disambut positif oleh warga sambil mengucap syukur kepada Tuhan dan berterima kasih kepada Koramil 1011-14/Basarang atas bantuannya yang telah di berikan. (DODI RIZKIANSYAH/B-5)

Berita Terbaru