Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Aliran Transaksi Perkasan BI Kalteng Melambat

  • Oleh Testi Priscilla
  • 28 Juni 2020 - 07:00 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Aliran uang kartal di Provinsi Kalimantan Tengah pada bulan Mei 2020 masih melanjutkan tren net outflow.

Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia atau KPwBI Provinsi Kalimantan Tengah, Rihando mengatakan bahwa realisasi inflow atau uang masuk KPwBI Kalteng pada tahun 2020 sampai dengan bulan Mei sebesar Rp1,74 Triliun, sementara realisasi outflow atau uang keluar adalah sebadar Rp4,88 Triliun.

"Sehingga sampai dengan Mei 2020 Provinsi Kalteng mengalami net outflow sebesar Rp3,14 Triliun atau turun sebesar 17,15 persen dibandingkan dengan tahun sebelumnya pada bulan yang sama," kata Rihando pada Minggu, 28 Juni 2020.

Pandemi Covid-19 yang berlangsung hingga kini, lanjut Rihando, diperkirakan menjadi faktor yang mempengaruhi melambatnya net outflow pada Mei 2020.

"Melambatnya net outflow tersebut menjadi salah satu indikasi melambatnya konsumsi masyarakat," tuturnya.

Hal ini menurutnya sejalan dengan pertumbuhan ekonomi triwulan I 2020 yang tercatat sebesar 2,95 persen (yoy), melambat dibandingkan triwulan IV 2019 yang sebesar 6,02 persen (yoy). (TESTI PRISCILLA/B-5)

Berita Terbaru