Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Pesisir Barat Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ketua TP PKK Kalteng Ajak Masyarakat Manfaatkan Pekarangan

  • Oleh Nopri
  • 02 Juli 2020 - 12:40 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga atau TP PKK Kalteng Ivo Sugianto Sabran mengajak ibu-ibu rumah tangga untuk dapat memanfaatkan pekarangan.

Hal itu sampaikannya saat ikut panen bersama di pekarangan Kelompok Tani Menteng Permai di Jalan G Obos X  Palangka Raya.

"Kami mengapresiasi kelompok tani di sini yang bisa memanfaatkan lahan pekarangan nonproduktif. Ini membuktikan keterbatasan lahan bukan penghalang," katanya, Rabu, 2 Juli 2020.

Dia menuturkan selain berguna bagi ketahanan pangan, ini juga dapat meningkatkan gizi keluarga. Terlebih bila panennya banyak bisa dijual dan menjadi tambahan penghasilan keluarga.

"Ini juga program PKK. Rencana melalui instansi terkait akan terus dibina, termasuk pengolahannya. Dari PKK juga akan membina. Karena di tahun 2021 nanti akan diikutkan ke lomba nasional," jelasnya.


Dalam kesempatan itu dia juga mengimbau masyarakat Kalteng, terutama ibu rumah tangga untuk memanfaatkan pekarangan dengan menanam sayuran maupun pangan yang dapat membantu pemerintah untuk menjaga ketahanan pangan.

"Ini juga bisa dilakukan oleh masyarakat. Mari kita manfaatkan lahan pekarangan. Karena selain dapat menambah gizi keluarga, juga punya nilai ekonomis. Bila panennya banyak, bisa dijual," tutupnya. (NOPRI/B-5)

Berita Terbaru