Aplikasi Real & Quick Count & Arsip Form C1 Digital

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Propam Polresta Palangka Raya Rutin Cek Piket Penjagaan, ini Tujuannya

  • Oleh Parlin Tambunan
  • 03 Juli 2020 - 17:55 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Seksi Profesi dan Pengamanan (Propam) Polresta Palangka Raya rutin mengecek kedisiplinan personel polres. Salah satunya, seperti mengecek piket penjagaan, Jumat, 3 Juli 2020.

"Pengecekan rutin ini untuk mengingatkan piket jaga agar melaksanakan tugas sesuai Standar Operasional Prosedur (SOP) yang berlaku," kata Kasi Propam Polresta Palangka Raya, Ipda Agus Setiawan, Jumat 3 Juli 2020.

Guna meningkatkan keamanan, personel piket penjagaan Polresta Palangka Raya juga dilengkapi dengan senjata laras panjang dan rompi anti peluru.

"Selain itu, personel juga memperketat prosedur bagi masyarakat yang ingin keluar dan masuk," ucapnya. 

Gangguan keamanan dapat terjadi kapan dan dimana saja. Untuk itu, pihaknya harus selalu siap siaga serta waspada saat melaksanakan tugas. 

"Gunakan kekuatan Polri sesuai dengan porsi dan prosedur yang berlaku,” kata dia. (PARLIN TAMBUNAN/B-11)

Berita Terbaru