Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Kab. Serang Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Camat Seruyan Raya Kunjungi Pengembangan Peternakan Kuda

  • Oleh Fahrul Haidi
  • 05 Juli 2020 - 14:00 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Camat Seruyan Raya, Robi Kurniawan mengunjungi pengembangan usaha pemeliharaan ternak kuda yang dilakukan salah satu warga Desa Selunuk, Kabupaten Seruyan.

“Salah satu warga kita saat ini mulai mengembangkan usaha pemeliharaan ternak kuda yang sudah dijalani sekitar satu tahun terakhir,” katanya, Minggu, 5 Juli 2020.

Berkat ketekunan dan keuletan, pak Dun, warga yang tinggal di Km 81 Desa Selunuk, saat ini usaha ternak kudanya sudah mulai berkembang.

“Kita sangat mendukung usaha yang saat ini di jalankan pak Dun, berkat kegigihannya, saat ini pengembangan kuda nya sudah mulai kelihatan hasil,” tambahnya.

Sejauh ini usaha pengembangan ternak kuda tidak mengalami kendala, hal ini sekaligus menepis anggapan bahwa kuda sulit di kembang biakan di tempatnya.

“Pengembangan ternak kudanya masih berjalan lancar, termasuk untuk keperluan pakan tidak ada masalah, kami berharap usaha ini terus berkembang, sehingga ke depan wilayah ini bisa dikenal dengan pengembangan kudanya,” tandasnya. (FAHRUL/B-6)

Berita Terbaru