Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ledakan di Menteng Akibatkan Ban Mobil Bocor

  • Oleh Teras.id
  • 06 Juli 2020 - 05:46 WIB

TEMPO.CO, Jakarta - Kepolisian Resor Metro Jakarta Pusat Komisaris Besar Heru Novianto mengatakan ledakan di Menteng mengakibatkan ban sebuah mobil menjadi kempes.

"Ledakannya kecil atau low explosive," kata Heru saat dikonfirmasi pada Minggu, 5 Juli 2020. Ledakan itu terjadi sekitar pukul 15.00 WIB, tepatnya di Jalan Yusuf Adiwinata.

Heru mengatakan, tidak ada korban jiwa dalam kasus ini. Lebih lanjut dia juga menyatakan bahwa saat ini ledakan tersebut tidak dikategorikan sebagai bom.

Namun menurut dia, penyelidikan masih berjalan."Kita tunggu pemeriksaan Puslabfor," katanya. Heru berujar, polisi menemukan adanya pecahan plastik dan pipa di lokasi.

Walau begitu menurut dia, tidak ada kaca yang pecah dan aspal yang rusak karena ledakan. "Bannya bocor karena pipa masuk ban," ujarnya. (TERAS.ID)

Berita Terbaru