Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Sragen Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemkab Sukamara Siap Anggarkan Dana Pilgub Kalteng

  • Oleh Norhasanah
  • 08 Juli 2020 - 15:10 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Pemkab Sukamara kembali menganggarkan dana untuk mendukung pelaksanaan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur atau Pilgub Kalteng 2020.

"Anggaran sudah ada di Desk Pilkada, tetapi kita anggarkan ulanglah, karena kemarin belum ada kejelasan apakah Pilkada ini jadi dilaksanakan atau tidak," kata Bupati Sukamara, Windu Subagio, Rabu, 8 Juli 2020.

"Sehingga dana yang ada di Desk Pilkada itu masih kosong," tambanya.

Windu melanjutkan, semetara untuk penunjang lainnya pemerintah daerah masih siap untuk melaksanakan kegiatan, salah satunya rencana KPU yang akan melaksanakan kegiatan rapid test bagi seluruh petugas Pilkada. "Untuk rapid test kita bisa melaksanakan," ujar Windu.

Menurut Windu, jumlah petugas yang akan diajukan untuk melaksanakan rapid test sebanyak 300 orang lebih, mulai dari PPS, PPK dan petugas yang berada di Tempat Pemungutan Suara (TPS) nantinya.

"Usulan ini akan kita akomodir dengan berkoordinasi bersama dinas terkait dan pihak lainnya. Yang jelas kita menyanggupi untuk pelaksanaan, jadi akan dipersiapkan dulu terkait alat-alatnya," ujarnya.

Dalam kesempatan itu pula, meminta meminta kepada masyarakat di Kabupaten Sukamara untuk ikut mensukseskannya proses tahapan yang dilaksanakan oleh pihak pelaksana.

"Yang jelas masyarakat wajib ikut mensukseskan pelaksanaan Pilgub serta tetap menjaga protokol kesehatan yang sudah diatur selama," tulas Windu Subagio. (NORHASANAH/B-5)

Berita Terbaru