Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Rembang Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

74 Rumah di Tumbang Sanamang Kecamatan Katingan Hulu Kebanjiran

  • Oleh Abdul Gofur
  • 11 Juli 2020 - 20:30 WIB

BORNEONEWS, Kasongan - Banjir di wilayah Kabupaten Katingan meluas. Sabtu, 11 Juli 2020, wilayah Tumbang Sanamang Kecamatan Katingan Hulu juga diterjang banjir akibat luapan Sungai Katingan.

Camat Katingan Hulu, Hernadie mengaku, situasi banjir di Tumbang Sanamang terjadi sejak pagi tadi. Ini akibat hujan semalamam di wilayahnya.

"Banjir di Tumbang Sanamang akibat turun hujan tadi malam yang cukup lebat," ujarnya.

Menurutnya, kondisi air mulai memasuki jalan dan permukiman dimulai pagi tadi dan puncaknya pada pukul 16.00 Wib sore ini.

Hernadie menggambarkan, ketinggian air di Rt 6 misalnya mencapai 1 meter, sementara di RT 4 dan 5 rata-rata 70 centimeter dan di RT 1 dan 2 rata-rata ketinggian air mencapai 70 centimeter. 

Hingga petang ini, jumlah rumah yang terendam banjir di Tumbang Sanamang sebanyak 74 buah dengan jumlah kepala kekuarga  atau KK sebanyak 74.

Sementara luasan banjir diperkirakan mencapai 5 hektare. Pada saat ini air sudah mulai surut sekitar 30 centimeter dan diperkirakan nanti malam sekitar pukul 24.00 Wib air sudah tidak lagi menggenangi perumahan penduduk dan jalan.

Pasalnya, di wilayah ini arus air cukup cepat naik dan cepat pula  turun.

Sehingga tidak begitu berpengaruh dengan kegiatan aktifitas masyarakat khususnya di pasar, karena hanya ada sebagian pasar yang terendam banjir. (ABDUL GOFUR/B-7)

Berita Terbaru