Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Grobongan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Jangan Alih Fungsikan Lahan Pertanian di Seruyan

  • Oleh Fahrul Haidi
  • 13 Juli 2020 - 12:40 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Wakil Bupati Seruyan, Iswanti meminta agar lahan-lahan pertanian di wilayah ini jangan sampai beralih fungsi dan tidak sesuai peruntukkannya.

Iswanti mengatakan hal tersebut penting menjadi perhatian bersama guna mewujudkan Kabupaten Seruyan sebagai salah satu lumbung padi Kalimantan Tengah.

“Dinas terkait diharapkan dapat melakukan inventarisasi seluruh lahan pertanian yang ada. Sehingga dapat diketahui luasan lahan yang update untuk pengembangan pertanian di wilayah kita,” kata Iswanti, Senin, 13 Juli 2020.

Inventasisasi lahan pertanian penting, guna mencegah jangan sampai lahan pertanian yang ada dapat beralih fungsinya.

Iswanti juga menyampaikan apresiasi atas keberhasilan pertanian di Seruyan. Salah satu contohnya produksi padi di Kecamatan Seruyan Hilir.

Untuk mendukung keberhasilan para petani, Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Seruyan diminta terus melakukan monitoring terhadap kebutuhan alat dan mesin pertanian.

“Kita harapkan alat mesin pertanian yang selama ini diserahkan kepada kelompok tani digunakan dengan maksimal,” tandasnya. (FAHRUL/B-11)

Berita Terbaru