Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Permintaan Rapid Test Murah Terus Meningkat, PMI Kotim Kembali Pesan Reagen

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 14 Juli 2020 - 20:20 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Permintaan tes cepat atau rapid test murah di Palang Mereh Indonesia (PMI) Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) terus menigkat setiap harinya. Hal itu membuat pihaknya haru kenbali memesan reagen, agar dapat memenuhi kebutuhan tersebut.

"Baru 2 hari dibuka, permintaan tes cepat menggunakan metode eclia ini sudah cukup banyak. Sehingga kami khawatir reagen yang sudah kami siapkan habis," ujar Kepala Unit Donor Darah (UDD) PMI Kotim dr Yuendri Irawanto, Selasa, 14 Juli 2020.

Pihaknya sudah memesan 1.000 reagen, dan masih dalam proses pengiriman. Sementara, sebelumnya, mereka sudah menyiapkan 600 reagen. Namun saat ini sudah cukup banyak yang digunakan.

"Masih peroses pengiriman untuk 1.000 reagen," kata Yuendri.

Sementara itu, antusias masyarakat untuk melakukan tes cepat di PMI karena harganya hanya Rp 125 ribu. Sedangkan yang sudah melakukan tes cepat secara mnandiri di tempat tersebut pada Senin, 13 Juli 2020 kemarin yakni berjumlah 182 orang.

"Hari ini jumlahnya juga kurang lebih sama. Kemungkinan karena harganya lebih murah daripada rapid test mandiri di tempat lain," terang Yuendri. (MUHAMMAD HAMIM/B-7)

Berita Terbaru