Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Personel BPBD Kapuas Semprotkan Disinfektan ke Rumah Ibadah

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 19 Juli 2020 - 10:30 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Personel Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kapuas menyemprotkan cairan disinfektan ke sejumlah rumah ibadah, untuk mengantisipasi penyebaran corona virus disease atau covid-19.

Penyemprotan itu dilakukan untuk memastikan rumah ibadah steril, terutama sebagai salah satu upaya dalam mencegah penularan covid-19, pada masa transisi menuju adaptasi kebiasaan baru.

“Iya, kami sudah melakukan penyemprotan ke rumah-rumah ibadah, seperti kemarin dilakukan ke gereja, sebagai bentuk menjalankan protokol kesehatan,” kata Kepala Pelaksana BPBD Kapuas, Panahatan Sinaga, Minggu, 19 Juli 2020.

“Kita dalam masa transisi menuju tatanan kehidupan baru dengan harapan agar kedisiplinan itu mulai dari keluarga sendiri, hingga masyarakat, sehingga perlunya memperhatikan protokol kesehatan," lanjut dia.

Lebih lanjut, ia berharap agar masyarakat selalu menerapkan protokol kesehatan, dalam mencegah penularan covid-19, diantaranya dengan selalu menggunakan masker saat berada di luar rumah, rajin cuci tangan di air mengalir menggunakan sabun, serta selalu menjaga jarak fisik.

“Tentunya ini perlu peran dari semua pihak, dalam mentaati protokol kesehatan dalam upata memutus mata rantai penyebaran covid-19, khususnya di Kabupaten Kapuas," pungkasnya. (DODI RIZKIANSYAH/B-7)

Berita Terbaru