Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

DAD Kapuas Ajak Masyarakat Wujudkan Pilkada Damai Lewat Spanduk Hingga Bagi Stiker

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 29 Juli 2020 - 12:40 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Dewan Adat Dayak (DAD) Kapuas, bersama Damang Kepala Adat dan Mantir-mantir Adat daerah setempat mengajak masyarakat mewujudkan Pilkada damai, diantaranya melalui pemasangan spanduk dan membagikan stiker.

Pihaknya juga menyatakan siap sukseskan Pilkada Kalimantan Tengah (Kalteng) 2020 di wilayah setempat.

Pemasangan spanduk yang berisikan tulisan, menciptakan suasana aman, damai dan sejuk. Menolak seluruh informasi hoax, isu sara dan mendukung tugas Polri dalam menciptakan situasi yang kondusif di sejumlah lokasi.

Mereka juga membagikan stiker, mengajak masyarakat menciptakan suasana Pilkada Kalteng 2020 yang aman, damai dan sejuk.

Damang Kepala Adat Kecamatan Selat, Hendri S Dinan, mengatakan pemasangan spanduk dan stiker itu sudah dilaksanakan akhir pekan tadi, sebagai bentuk ajakan kepada masyarakat agar bisa bersama-sama mewujudkan Pilkada damai.

"Ini juga bentuk upaya bahwa Dewan Adat Dayak, Damang Kepala Adat dan Mantir-mantir Adat di Kapuas siap sukseskan Pilkada Kalteng 2020," kata Hendri, Rabu, 29 Juli 2020.


Lebih lanjut, ia menyebutkan bahwa masyarakat juga memiliki peran penting dalam mewujudkan Pilkada yang aman, damai dan sejuk.

"Jangan sampai terpengaruh dengan berita hoax, isu sara dan lain sebagainya. Mari kita dukung tugas Polri dalam menciptakan situasi yang kondusif," harapnya.

Sementara itu, Ketua Harian DAD Kapuas, Gumer, mengatakan pihaknya juga telah menggelar deklarasi damai Pilkada Kalteng 2020.

Sebagai bentuk dukungan terhadap institusi Polri untuk selalu menjaga situasi kamtibmas aman, sejuk dan damai serta mendukung tugas Polri mengawal Pilkada berjalan lancar. (DODI RIZKIANSYAH/B-5)

Berita Terbaru