Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemkab Katingan Gelar Rapat Finansial Draf Keputusan Bupati Tentang Standar Belanja Pegawai

  • Oleh Abdul Gofur
  • 30 Juli 2020 - 16:20 WIB

BORNEONEWS, Kasongan - Pemerintah Kabupaten Katingan menggelar rapat finansial draf keputusan Bupati Katingan tentang standar belanja pegawai serta barang dan jasa di ruang rapat bupati, Kamis, 30 Juli 2020.

Rapat ini terkait dalam rangka percepatan penanganan Covid-19 di Kabupaten Katingan.

Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Katingan, Roby memimpin rapat finalisasi draf keputusan Bupati Katingan tentang standar belanja  pegawai serta barang dan jasa ini.

Menurut Roby, rapat ini dilaksanakan untuk membahas dan menyesuaikan perubahan-perubahan peraturan dari pemerintah pusat,  yang akan dituangkan dalam Keputusan Bupati Katingan.

Sehingga kedepan keputusan bupati terkait penyesuaian perubahan peraturan pemerintah pusat itu telah melalui berbagai proses.

Rapat ini dihadiri sejumlah kepala PPD, di antaranya Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Katingan, Robertus Pamuriyanto, Direktur RSUD Mas Amsyar Kasongan, Agnes Nissa Paulina, Kepala BPBD Kabupaten Katingan Eka Surya Dilaga, Inspektur Pembantu Khusus Inspektorat Kabupaten Katingan, Kepala Bidang Anggaran dan Kepala Bidang Akuntansi BPKAD Kabupaten Katingan. (ABDUL GOFUR/B-7)

Berita Terbaru