Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Warofen Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Sabhara Polresta Palangka Raya Laksanakan Blue Light Patrol Cegah Kejahatan

  • Oleh Parlin Tambunan
  • 02 Agustus 2020 - 12:46 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Anggota Sabhara Polresta Palangka Raya melaksanakan blue light patrol guna mencegah kejahatan. Kegiatan itu digelar dalam Kota Palangka Raya, Minggu dini hari 2 Agustus 2020.

Cara ini dilakukan guna mewujudkan situasi kondusif serta memberikan rasa aman kepada masyarakat.

Patroli ini dipimpin Karu Patmor Aipda Van Royen dengan menyambangi masyarakat yang tengah melaksanakan jaga malam di Jalan Seth Adji, Jalan Ramin 2, Jalan Pilau, dan Jalan Karet Kecamatan Pahandut.

Melakukan Patroli dengan menyalakan lampu rotator berwarna biru pada malam hari atau blue light patrol, masyarakat akan tahu ada kehadiran polisi di sekitarnya.

"Sehingga jika ada seseorang yang berniat jahat akan mencuri, merampas, menjambret, ia akan membatalkan niat jahatnya karena merasa ada kehadiran polisi disekitarnya," ucapnya.

"Patroli pada malam hari dengan menyalakan lampu rotator berwarna biru oleh anggota, mampu mencegah terjadinya tindak kejahatan yaitu curat, curas, maupun curanmor," tambahnya. (PARLIN TAMBUNAN/B-6)

Berita Terbaru