Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Banyuwangi Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Dubes Belanda dan Sekda Kalteng Gelar Pertemuan dengan Keluarga Korban Kecelakaan

  • Oleh Nopri
  • 04 Agustus 2020 - 11:35 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Duta Besar atau Dubes Belanda Lambert Grijns bersama dengan Sekda Kalteng Fahrizal Fitri menggelar pertemuan dengan keluarga korban dan survivor kecelakaan kapal Speedboat di Sungai Sebangau pada Maret 2020.

Pertemuan digelar di Aula Eka Hapakat, Lantai III Kantor Gubernur, Palangka Raya, Senin, 3 Agustus 2020. Dalam kesempatan itu Gubernur Kalimantan Tengah H Sugianto Sabran melalui Sekda Provinsi Kalteng Fahrizal Fitri menyambut baik terkait rencana kunjungan Kerajaan Belanda Raja Willem Alexander dan Ratu Maxima pada 11-13 Maret 2020.

Namun rencana kunjungan Raja dan Ratu Belanda itu harus dibatalkan karena terjadi kecelakaan antar kapal yang ditumpangi oleh Tim Advance melaksanakan survei Taman Nasional Sebangau, di Sungai Sebangau tepatnya pada Senin, 9 Maret 2020.

"Mari kita doakan bersama agar korban kecelakaan yang meninggal dunia diterima amal perbuatannya oleh Tuhan Yang Maha Esa dan keluarga korban kecelakaan diberikan kekuatan dan kesabaran serta korban kecelakaan yang selamat senantiasa diberikan kesehatan dan semangat dalam menjalani kesehariannya," Sekda.

Gubernur Sugianto Sabran juga mengucapkan terima kasih kepada Dubes Lambert Grijns selaku Duta Besar Belanda karena mau memberikan perhatian, dukungan, dan semangat kepada para keluarga korban kecelakaan kapal tersebut.


Selain itu, Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah sendiri juga telah memberikan santunan sebagai bentuk bela sungkawa kepada ahli waris korban meninggal dan korban rawat rumah sakit serta kepada masyarakat pencari korban insiden kecelakaan kapal tersebut. (NOPRI/B-5)

Berita Terbaru