Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Sambas Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Legislator: Masyarakat Tahu Dampak Covid-19 tapi Kurang Disiplin Dalam Pencegahannya

  • Oleh Testi Priscilla
  • 10 Agustus 2020 - 10:15 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Anggota Komisi A DPRD Kota Palangka Raya, H M Khemal Nasery mengatakan bahwa sebenarnya masyarakat ini tahu akan dampak covid-19, namun kurang disiplin dalam pencegahannya.

"Kesadaran dan kedisiplinan menerapkan protokol kesehatan masih kurang," kata Khemal, Senin, 10 Agustus 2020.

Menurut Khemal, sudah tepat Pemerintah Kota Palangka Raya tidak menerapkan kembali Pembatasan Sosial Berskala Besar atau PSBB tahap II, melainkan melanjutkannya ke new normal.

"Memang kalau saya dari awal secara pribadi tidak setuju apabila PSBB tahap II diterapkan. Lebi baik langsung new normal saja, makanya saya minta pemerintah mengkaji lebih dalam lagi sebelum menerapkan kebijakan tersebut," tutur Politisi Partai Golkar ini.

Rencana pemerintah untuk menerapkan strategi menuju New Normal justru bagus. Tapi tentu saja dengan ketentuan sebelum penerapan memberlakukan rapid tes secara massal kepada masyarakat.

"Sekarang tinggal kedisiplinan dan kesadaran masyarakat yang terpenting saat ini, dan ini harus dijalankan oleh masyarakat sementara pemerintah terus memberikan imbauan-imbauan secara humanis kepada masyarakat," tuturnya. (TESTI PRISCILLA/B-11)

Berita Terbaru