Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Wonosobo Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Nama dan Foto Anggota DPRD Kobar Dicatut untuk Menipu di Media Sosial

  • Oleh Danang Ristiantoro
  • 25 Agustus 2020 - 21:20 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Pencatutan nama dan foto untuk penipuan terjadi lagi. Kali ini, korbannya anggota DPRD Kotawaringin Barat (Kobar), Ade Ridho Hadi.

Dia menyampaikan, foto dan namanya digunakan orang tak bertanggung jawab di akun media sosial WhatsApp atau WA untuk mencari pinjaman uang atau menawarkan barang.

"Nama dan foto saya dicatut, seakan-akan nomor atau WA itu milik saya, padahal penipuan. Modusnya ada yang menawarkan barang lelang, minta pulsa, bahkan minta kirim uang dengan akad pinjam," kata Ade Ridho Hadi, Selasa, 25 Agustus 2020.

Setelah menyadari ada yang memanfaatkan foto dan namanya. dia pun mengumumkan peristiwa itu melalui media sosial.

Ade Ridho menambahkan, kasus seperti ini tidak hanya menimpa dirinya, bahkan sudah banyak terjadi di masyarakat. Untuk itu dia mengajak masyarakat untuk lebih berhati-hati. 

"Jika ada permintaan mengatas-namakan orang yang kita kenal, lebih baik diajak ketemuan atau menghubungi keluarga dekatnya. Jangan mudah percaya," imbuhnya.

Selain anggota DPRD Kobar, kasus serupa juga dialami pejabat di Kobar, yaitu Kasi Perlindungan Masyarakat Dinas Satpol PP dan Damkar Kobar, Jumadianto.

Berbekal foto profil dan nomor wa miliknya, pelaku langsung menghubungi satu persatu teman dan kerabat yang tersimpan di kontak dengan maksud meminta uang melalui rekening bank.

Beruntung aksi itu tidak berlangsung lama, Jumadianto segera melaporkan peretasan tersebut kepada layanan konsumen WhatsApp, untuk segera dilakukan penonaktifan akun. (DANANG/B-11)

Berita Terbaru