Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemkab Sukamara Harapkan Program Pengembangan Peternakan Segera Direalisasikan

  • Oleh Norhasanah
  • 26 Agustus 2020 - 12:50 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Pemkab Sukamara berharap program pengembangan peternakan dalam upaya mendukung ketahanan pangan Provinsi Kalteng bisa segera direalisasikan.

Wakil Bupati Sukamara, H Ahmadi kebgatakan bahwa dengan kondisi saat ini, pergerakan  perekonomian dalam bidang pertanian, perikanan dan juga peternakan harus dilakukan.

"Dalam program food estate, diwilayah kita untuk sektor peternakan, atas nama pemerintah daerah Kabupaten Sukamara kita berharap agar bisa segera terlaksana," harapnya, Rabu, 26 Agustus 2020.

Dirinya berharap, pemeruntah provinsi bisa memberikan dukungan terhadap  usulan-usulan yang sudah disampaikan oleh pemerintah daerah, sehingga fokus terhadap pengembangan sektor peternakan ini bisa segera dilaksanakan.

"Semoga investor peternakan yang ada bisa secepatnya masuk dan melakukan investasi diwilayah kita, karena kedepannya ini bisa menambah konsumsi daging bagi masyarakat secara umum,"  harap Ahmadi.

Sebelumnya, Bupati Sukamara Windu Subagio mengatakan dalam program food estate, pemerintah siap mendorong investor yang akan melaksanakan kegiatan tersebut 

"Untuk pelaksanaan food estate ini kita lebih mengutamakan pengembangan peternakan sapi sesuai dengan peta yang ada diprovinsi, dan kita mendukung ini," tukas Windu. (NORHASANAH/B-5)

Berita Terbaru