Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Yahukimo Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Polsek Basarang Rawat Tanaman Sayur, Dukung Ketahanan Pangan

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 28 Agustus 2020 - 12:25 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Personel Polsek Basarang melakukan pengembangan dan merawat tanaman sayur-sayuran, yang berlokasi di kebun belakang kantor Mapolsek setempat.

Penanaman tanaman sayur tersebut sebagai upaya untuk mendukung ketersediaannya bahan pangan, mengingat masyarakat saat ini sedang dihadapkan dengan pandemi corona virus disease atau Covid-19.

Kapolsek Basarang Ipda Suroto, menjelaskan perawatan berupa pembersihan rumput disekitar tanaman, dan penyiraman tanaman Sayur dalam mendukung program ketahanan pangan.

"Luas area kurang lebih 20 x 20 M² kegiatan tersebut bertujuan untuk mendukung dalam memenuhi kebutuhan pangan terhadap warga masyarakat di wilayah Kecamatan Basarang," kata Ipda Suroto, Jumat, 28 Agustus 2020.

Ia berharap dengan menanam sayur tersebut, dapat memotivasi masyarakat sekitar, untuk bisa bercocok tanam, baik itu hortikultura ataupun pangan lainnya, yang bisa memenuhi ketersediaan bahan pangan di daerah setempat.


"Kegiatan ini akan terus kami kembangkan, dan nantinya diharapkan bisa bermanfaat," tuturnya.

Selain itu, ia mengimbau masyarakat sekitar agar selalu mematuhi isi dari protokol pandemi Covid-19, dengan selalu menggunakan masker, rajin mencuci tangan dengan sabun pada air mengalir.

"Sehingga, bisa bersama-sama dalam memutus mata rantai covid-19 ini," pungkasnya. (DODI RIZKIANSYAH/B-5)

Berita Terbaru