Aplikasi Pilwali (Pemilihan Walikota) Kota Bitung Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Susur Sungai Arut Tingkatkan Perekonomian Warga

  • Oleh Danang Ristiantoro
  • 05 September 2020 - 16:31 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Wisata susur sungai di Sungai Arut, Kecamatan Arut Selatan, Kabupaten Kotawaringin Barat berpotensi menjadi wisata favorit dan mampu meningkatkan perekonomian masyarakat.

Sekcam Arsel, Rangga Lesmana mengatakan objek wisata susur sungai menggunakan perahu dan sampan atau perahu kecil di Sungai Arut ini bisa menjadi wisata favorit yang mampu meningkatkan perekonomian masyarakat.

"Sejak diresmikan oleh Pemkab dengan program Bupati Kobar Nurhidayah, dalam meningkatkan sektor pariwisata salah satunya wisata susur sungai di Sungai Arut, sehingga menjadi salah satu lokasi kunjungan wisata favorit masyarakat," ujarnya.

Menurutnya dengan adanya peningkatan objek wisata susur Sungai Arut, sejumlah objek pun alami peningkatan seperri pengelolaan parkir, sewa kelotok serta penjualan makanan yang tak lain ialah pelaku UMKM, sehingga membuka lapangan pekerjaan baru dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Kini potensi Sungai Arut yang menawarkan keindahan alam serta kehidupan masyarakat lokal atau kearifan lokal, menjadi daya tarik bagi wisatawan lokal dan luar daerah maupun mancanegara.

Diharapkan ragam objek wisata di Kobar yang sangat potensial untuk dikembangkan menjadi objek wisata alam, wisata budaya dan wisata religi bisa benar-benar dioptimalkan.

"Hanya perlu dilaksanakan pengelolaan yang maksimal dan melibatkan semua pihak baik pemerintah, swasta maupun masyarakatnya," tuturnya. (DANANG/B-6)

Berita Terbaru