Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

BPBD Palangka Raya Dapat Penghargaan Predikat Berprestasi dan Penuh Aksi

  • Oleh Hendri
  • 20 September 2020 - 12:10 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Palangka Raya mendapatkan predikat berprestasi dan penuh aksi dalam banyak bidang, dari DPW Indonesia Hebat Bersatu (IHB) Kalimantan Tengah.

Salah satu keberhasilan tersebut yakni penanganan dan penanggulangan pandemi covid-19 sejak 7 bulan terakhir. BPBD dinilai berhasil melakukan pencegahan dan mampu memberikan penanganan terbaik atas bencana non alam tersebut.

Penghargaan tersebut diberikan Ketua Umum DPW IHB Kalimantan Tengah, Thoeseng TT Asang. Piagam dan sertifikat diterima langsung Kepala BPBD Palangka Raya Emi Abriyani.

Berdasarkan surat keputusan inovasi aksi 2020 nomor 01/Kep.Tim-P/IA20/VIII/2020, BPBD mendapatkan nilai integitras dengan total poin 100.

Selanjutnya kategori Kedisiplinan mendapatkan nilai 99,98, Kepatuhan menjalankan regulasi institusi berada pada angkat 99,95, Pelayanan Administrasi barang dan jasa 97,89.

Sedangkan untuk kategori etika pelayanan kepada masyarakat mendapatkan nilai 95, untuk inisiatif dan kekompakan mendapat nilai 98,20 dan Netralitas lembaga mendapatkan nilai 99,88.

"Terima kasih untuk penghargaan yang diberikan oleh DPW IHB Kalteng. Keberhasilan kami dalam menjalankan tugas tidak lepas dari kerja tim. Khususnya penanganan covid-19, semuanya terlibat baik TNI Polri maupun relawan lainnya," kata Emi Abriyani, Minggu 20 September 2020.

Penghargaan juga diterima atas upaya pencegahan bencana kebakaran hutan dan lahan serta kemampuan lembaga menangkal paham radikalisme dan terorisme, agar tidak masuk tumbuh maupun berkembang di wilayah setempat. (HENDRI/B-11)

Berita Terbaru