Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Kab. Pekalongan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

KPU Barito Selatan Talk Show dan Uji Publik DPS Pilgub Kalteng

  • Oleh Uriutu
  • 21 September 2020 - 21:31 WIB

BORNEONEWS, Buntok - KPU Barito Selatan melaksanakan talk show dan uji public Daftar Pemilih Sementara (DPS) pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah, Senin, 21 September 2020.

Ketua KPU Barsel, Bahruddin mengatakan talk show dan uji publik ini dalam rangka sosialisasi DPS Pilgub Kalteng yang telah ditetapkan dengan melibatkan Parpol, tokoh agama, Bawaslu, Disdukcapil dan rekan pers.

“Tujuannya agar informasi bisa secara berkesinambungan diteruskan kepada masyarakat,” katanya. Dalam kaitan itu juga telah diumumkan DPS Pilgub sejak 19 September 2020.

Dalam momen ini pihaknya memenuhi ketentuan yang diatur dalam PKPU 19 Tahun 2019 tentang penyusunan daftar pemilih serta peraturan KPU Nomor 6 Tahun 2020 yang telah dirubah PKPU Nomor 10 Tahun 2020 bahwa bisa melaksanakan uji public terhadap DPS.

Pihaknya telah memerintahkan kesemua Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) di 93 Desa untuk membuka posko layanan masyarakat terkait dengan DPS.

“Mulai besok Selasa, 22-28 September 2020 teman-teman PPK dan PPS membuka posko layanan untuk menerima masukan dan tanggapan terhadap DPS,” jelasnya.

Begitu juga di KPU membuka posko yang sama untuk menerima masukan dan tanggapan terhadap di DPS yang telah ditetapkan dan diumumkan. (URIUTU DJAPER/B-6)

Berita Terbaru